Ceker Ayam Lapindo

Kenapa di beri nama Lapindo? Nama lapindo dipilih karena lokasinya sama-sama di Sidoarjo. Apalagi setiap kali orang selesai makan langsung kepedesan sampai kepanasan dan berkeringat. Efek ini mirip dengan efek lumpur lapindo yang panas dan bikin keringetan. hehehe

Ceker ayam lapindo makanan yang super pedas, enak dan gurihnya paling mantep. Mungkin ceker ayam tidak begitu favorit dibanding dengan bagian ayam lainnya. Tapi ceker ayam ini akan jadi spesial jika diolah jadi ceker ayam lapindo. Tertarik untuk mencobanya? Langsung saja yuk simak cara membuatnya berikut ini:

Bahan:
  • Ceker ayam negeri dicuci bersih
Bumbu:
  • Bawang putih
  • Jahe
  • Cabai besar
  • Cabai rawit
  • Sereh
  • Daun jeruk nipis
  • Merica secukupnya
Cara membuat:
  1. Rebus ceker ayam yang sudah dicuci bersih sampai setengah matang. Pilih ceker ayam yang berwarna agak kehitaman. Kalau tidak bisa membedakan tidak apa-apa gunakan saja semua.
  2. Haluskan semua bumbu (kecuali daun jeruk) satu persatu kemudian campur semua bumbu yang sudah halus sampai merata.
  3. Goreng semua bumbu dan daun jeruk nipis di wajan yang sebelumnya sudah dikasih minyak secukupnya.
  4. Jika sudah agak harum, masukan air sedikit demi sedikit secukupnya agar bisa jadi kuah. Biarkan sampai mendidih dan terlihat mengental.
  5. Masukan ceker ayam yang sudah direbus tadi. Tunggu beberapa menit lalu siapkan di piring atau mangkuk saji.
  6. Agar terlihat menantang, Anda bisa menghiasnya dengan menggunakan taburan cabe rawit yang masih utuh.
  7. Ceker ayam lapindo siap untuk dinikmati.
NB: Ceker ayam mempunyai kandungan protein, mineral, Omega 3 dan Omega 6 sangat tinggi. Ceker ayam  juga merupakan bagian dari ayam yang rendah akan lemak.





Komentar